Saturday, July 6, 2013

SAVOURY BREAKFAST PUDDING

       Ini merupakan salah satu pudding panas yang sering digunakan untuk sarapan. Sangat praktis membuatnya dan kandungan nutrisinya cukup untuk start pembakaran energi pagi hari. Bisa juga dibawa untuk bekal. Anak - anak sangat suka. Hanya saja, kurang nikmat bila disantap sudah dalam keadaan dingin.

Satu resep untuk 20 buah.

Gb. Savoury Breakfast Pudding

Bahan :
- 12 buah croissant ukuran sedang, potong - potong 2 cm sisihkan
-   5 lembar smoked beef. iris memanjang, sisihkan
- 1/2 butir bawang bombay, iris memanjang, sisihkan
- 1 buah paprika hijau, iris korek api, sisihkan
- 100 gr keju cheddar, parut, sisihkan

Adonan telur :
- 8 butir telur kocok lepas
- 150 ml krim kental (cooking cream)
- 1 sdm garam halus
- 1 sdm pala bubuk
- 1/2 sdm lada bubuk

Cara membuat :
- Adonan telur : campur kocokan telur dengan krim kental, masukkan garam, pala dan lada bubuk,  aduk rata, sisihkan
- atur croissant di dasar loyang aliminium kecil ukuran 10cm
- letakkan di atasnya berturut - turut smoked beef, bawang bombay dan paprika
- siram dengan adonan telur sampai penuh dan taburi keju cheddar di atasnya
- letakkan di atas loyang yang sudah diberi sedikit air
- panggang dengan api bawah selama 45 menit sampai matang, pindah ke api atas 5 menit sampai kecoklatan
- angkat dan sajikan hangat dengan saus sambal

Gb. Dioven di atas loyang yang diberi air (au bain marie)


Selamat mencoba!


No comments:

Post a Comment